Minggu, 28 Agustus 2011

Setuju gak sih kalo boyband / girlband Indonesia dibilang plagiat?

ini adalah pertanyaan kedua dalam sesi #tanyafollowers kita :) sekarang ini kayaknya di Indonesia lagi musim 'boy band dan girl band" yah, seperti sm*sh, NSG star, 7icon, Dragon Boyz, cherrybelle, S9B, dan lain sebagainya. Tapi yang jadi masalah adalah ada pihak-pihak yang bilang kalau mereka "plagiat" boy band / girl band korea. Nah berikut ini tanggapan para followers kita tentang kasus ini, cekidot!


60% responses mengatakan bahwa boy band / girl band yang ada di Indonesia sekarang adalah PLAGIAT boy band / girl band korea :/
kebanyakan dari responses mengatakan alasannya karena Style dan koreo mereka mirip-mirip gitu sama bb/gb korea, terus kalau perform keseringan lip sync, ada juga yang bilang kalo hanya aji mumpung karena saat ini bb/gb korea seperti shinee, super junior, snsd, 2pm, dan lain-lain sedang digandrungi oleh abg-abd di Indonesia. yah pokoknya banyak yang menghujat deh, hehehh.

sementara sisanya, 40% responses mengatakan kalau bb/gb Indonesia BUKAN PLAGIAT. meskipun tak sebagus atau masih kalah jika dibanding dengan bb/gb korea, tapi mereka yang pro bb/gb Indonesia tetap mendukung blantika musik Indonesia. "mungkin mereka hanya terinspirasi, tapi bukan plagiat", kata salah satu responses. kalau dipikir-pikir mungkin pernyataan ini ada benarnya, selama kita masih bisa menikmati musik / hasil karya para bb/gb Indonesia, apa salahnya mendukung mereka. Jangan menjudge sembarangan karena yang tau para bb/gb Indonesia plagiat hanya mereka sendiri dan Tuhan ☺


Oke intinya kembali pada masing-masing orang, mau suka atau tidak itu hak kita sebagai penikmat musik. Dukung terus musik Indonesia!!! (selama itu benar) Yeahhh :D

1 komentar:

  1. The King of Dealer - The King of Dealer
    For those who would bet against this casino, The King of Dealer was the bookie who made a kirill-kondrashin wager on the outcome of the 카지노 race.

    BalasHapus